Entri yang Diunggulkan

Selasa,14November

FOLDER 12 Jejaring Kerja dan Komunikasi

 Proses pembinaan peserta didik dalam menerapkan perilaku ramah lingkungan hidup, diperlukan berbagai kerjasama dengan pihak-pihak yang memerhatikan kelestarian lingkungan, diantaranya adalah alumni SMPN 1 Sukaraja, yang sampai saat ini jumlah sangat banyak. Dalam kesempatan temu alumni dengan memanfaatkan berbagai media seperti Zoom Meeting diadakan perbincangan khusus mengenai upaya alumni untuk mendukung kegiatan di SMPN 1 Sukaraja terutama dalam hal program sekolah adiwiyata.

Selain itu kerjasama juga dilakukan dengan pihak dinas kehutanan yang sangat respect terhadap kelestarian lingkungan hidup, dalam kesempatan ini pihak dinas kehutanan melakukan proses pemeliharaan tanaman yang baik.

Pihak Dinas Kehutanan sedang membina peserta didik.

Selain bekerja sama dengan pihak dinas kehutanan, elemen pramuka yang terkait dengan kelestarian lingkungan yaitu Saka Wana Bakti juga dilibatkan dalam menumbuhkan kesadaran dan pembiasaan perilaku ramah lingkungan hidup di kalangan peserta didik SMPN 1 Sukaraja.

Bekerja sama dengan Anggota Saka Wana Bakti
Kerjasama yang dilakukan dalam mendukung SMPN 1 Sukaraja sebagai sekolah adiwiyata juga melibatkan komunitas pecinta alam. Komunitas pecinta alam merupakan kelompok yang sangat memerhatikan kelestarian alam dan pada kesempatan ini program sekolah adiwiyata sangat diapresiasi oleh komunitas pecinta alam.


Kerjasama dengan Komunitas COBRA


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

copyright © 2025. all rights reserved. designed by Dadan Budi, S.Pd.I.

grid layout coding by Adiwiyata SMPN 1 SUKARAJA